Sebuah Protes Tentang Waktu Bermain
Sebuah Protes Tentang Waktu Bermain

Sebuah Protes Tentang Waktu Bermain

banner


Perintah di belakang pintu

SUARAKAN.COM: Seorang anak laki-laki 8 Tahun di Kota Yogya mengungkapkan protesnya secara jenaka pada sang ayah yang membatasi waktu bermainnya dan teman-temannya.

Ayah anak itu membuat sebuah poster yang ditempelkan di dinding pintu rumah mereka hingga si anak bereaksi dan menulis status pada unggahan whats app nya yang membuat geli netizen.

Begini bunyi protes itu seperti dikutip Suarakan.com : 

"Saya protes papi karna ada peraturan di balik pintu. Dan papi selama ini telah mengatur saya dengan egois. Dan teman-teman tidak bisa main dengan tenang dan jujur sekalipun. Dan selama ini papi telah egois dengan saya dan tidak menuruti perintah dengan baik. Dan kemarin-kemarin nya belum ada peraturan dan hidup saya tidak hancur lagi dengan lebat. Dan papi tidak mengasih teman jam 11.00 atau jam 8.00. Dan sebelum main aku harus ngerjain PR😡😡😡😡😡. Dan selama ini hidup ku begitu hancur karna papi telah membuat peraturan yang dahsyat sampe ke darren. Mulai sekarang aku mau ngerjain tapi temennya ada di luar dan aku di dalam.

Kalo di ulangi lagi saya marah sampe dahsyat🤬🤬🤬

Pesan moralnya: janganlah mengasih anak perintah di belakang pintu!

Sontak unggahan itu membuat pembacanya tertawa geli. Belakangan sang ayah berhasil dinegosiasi sang anak dan melepas poster itu. (Bin)



Advertisement banner

Baca juga:

banner
Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.